Hari-hari belakangan ini kurasa semakin kelabu..
Ditemani hujan yang terus turun tiada henti..
Kucoba terus lalui hidup dengan lebih berarti..
Tetapi dengan tubuh ini..
Masihkah aku bisa melakukan banyak hal yang begitu ingin ku lakukan?
Begitu aku mendapat sedikit kesempatan..
Kuperjuangan semampuku..
Ku coba lakukan yang terbaik untuk bisa banggakanMu..
Tak perduli orang lain mau menilai apa..
Walaupun ku tahu sebenarnya aku pun tidak semampu dan sehebat teman-temanku..
Dengan kemampuan yang seadanya tanpa keinginan untuk menerima balasan apapun
Aku hanya ingin orang-orang dapat menikmati hasil dari apa yang telah kukerjakan..
Ya mungkin memang tak seberapa..
Tapi melihat dan mendengar beberapa orang yang bahkan tak ku kenal merasa senang dan puas dengan hasilnya..
Serasa terbalas semua keletihanku..
Ketika dibebankan tanggung jawab itu,
Ku paksakan diriku melebihi batas ketahanan diriku..
Aku pun sesungguhnya tak tahu sampai mana dan sampai kapan badan ini bisa bertahan..
Terus kupaksakan meski kutahu tubuh ini tak sanggup lagi..
Dengan pemikiran : "kapan lagi gue bisa berguna dan bisa menyenangkan orang lain whoever that is."
Ya, walaupun ku tahu apa yang menurutku baik belum tentu baik dimata orang lain..
Aku hanya ingin lakukan yang ku bisa setulus hatiku
Tapi.. Apakah saat ini kata tulus itu masih berlaku di dunia ini?
(hmmm, susah ya bo jawabnya.. Tapi Amin-in deh, biar gimana pun, gue yakin, masih ada kan..? Ada kan? *pede yang penuh keraguan* sebut saja labil) wkwkwk *teutep*
Semua terasa begitu hampa..
Waktu terasa semakin cepat berlalu..
Dan ketika rasa-rasa itu terkikis oleh waktu..
Begitu banyak pemikiran tentang ini itu, pandangan dari si ini si itu, pendapat dari si ini itu..
Dan apapun yang anda pikirkan, minumnya tetep... (Ga usah disebutin langsung terlintas deh tu merk wkwk)
Dan di saat seperti ini,
Ketika pertanyaan itu diubah...
Bukannya kapan kawin? Tapi kapan mati?
Ketika kusadari bahwa hidup di dunia begitu sejenak...
Ketika rasanya tak bisa lagi kunikmati indahnya dunia..
Setelah ini hendak kemana aku melangkah?
Akupun sudah tidak tahu...
Kepada siapa ku harus berharap?
Kepada siapa ku harus berkeluh kesah?
Ketika terasa semua telah meninggalkanku begitu saja...
But one thing that I still believe..
"God will supply ALL THINGS..." (2 Cor 9:8)
Yes, only Him!
Syalalalala riang gembira...
Ingat Dia jadi suka cita ;D
"Sungguh tak terselidiki keputusan-keputusan-Nya dan sungguh tak terselami jalan-jalan-Nya!" (Roma 11:33b).
"Apabila bertambah banyak pikiran dalam batinku, penghiburan-Mu menyenangkan jiwaku." (Mazmur 94:19)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar